Terkesan Mendapat Restu APH, Lokasi Judi Tekongan Amoy & Sikulipat Sibolangit Diduga Jadi Tempat Persembunyian Begal

PANCUR BATU – Maraknya aksi kejahatan jalanan baik pencurian sepeda motor dan aksi begal yang kerap terjadi disinyalir merupakan akibat maraknya perjudian di wilayah hukum Polsek Pancur Batu.

Seperti barak judi dan narkoba yang berada di Kecamatan Sibolangit, salah satunya, judi di Tekongan Amoy, hingga Senin (28/10) masih terus beroperasi dan membuat masyarakat hingga pengendara lalu lintas.

Bahkan tak sedikit warga di Kecamatan Sibolangit resah hingga tidak dapat tidur dengan tenang pada malam harinya. Namun hingga kini belum ada juga tindaka  dari pihak terkait. Sedangkan begal kian merajalela setiap hari.

“Judi di Tekongan Amoy dan pemandian Sikulikap, kami menduga jadi tempat persembunyian para begal. Karena disana selain judi juga beredar narkoba,” ucap salah seorang warga yang minta namanya dirahasiakan.

Sementara, Kapolsek Pancur Batu AKP Krisnat hingga saat ini enggan memberi komentar.

Sebelumnya, warga yang bermukim di Kecamatan Sibolangit hingga Tokoh Agama yakni Ketua MUI Kabupaten Deli Serdang berkali-kali mendesak Polda Sumatera Utara untuk segera menutup, hingga menindak tegas aktifitas perjudian tembak ikan di kecamatan Sibolangit.

“Sumut darurat narkoba terkhusus wilayah Sibolangit Deli Serdang, sebagai masyarakat yang religius wajib sadar untuk memproteksi diri dan keluarganya jangan sampai terkena jaringan pengedar maupun pengguna narkoba. Polisi seharusnya cepat bertindak, jangan ada kesan pembiaran atau lamban,” tegas Ketua MUI Kabupaten Deli serdang Kiai H Amir Panatagama kepada wartawan, beberapa waktu lalu.

Pantauan wartawan, puluhan sepeda motor tampak terparkir di sebuah gubuk, tepatnya disamping Jalan masuk lokasi wisata air terjun Sikulipat, tepat dibelakang Penatapan, Desa Bandar baru Kecamatan Sibolangit.

Lokasi perjudian mesin beromset puluhan juta rupiah perhari itu secara terang-terangan terus beroperasi 24 jam tanpa mendapat penindakan dari aparat kepolisian, khususnya Polsek Pancur Batu, Polrestabes Medan.

Tak hanya itu, lokasi perjudian tembak ikan lainnya secara terang-terangan bebas main di Dusun II Lembah Naga, Desa Sembahe, Kecamatan Sibolangit.

Selain menjadi lokasi judi tembak ikan, gubuk barak judi tersebut disinyalir juga menyediakan narkotika jenis sabu-sabu dan pil ekstasi untuk para pecandu.(ahmad)

#Lokasi Judi#Persembunyian#Sibolangit#Sikulipat#Tekongan AmoyBegal