KUTALIMBARU – Mafia judi terus mengembangkan sayap pasca perjudiaan mulai berakstivitas di wilayah Polrestabes Medan. Kali ini, perjudiaan dadu putar di lokasi Kafe Duku Indah di Desa Namo Rube Julu, Kecamatan Kutalimbaru, Deliserdang telah beroprasi.
Namun sangat disayangkan, aparat penegak hukum (APH) tidak berani melakukan tindakan apapun. Takahyal, warga disana binging dengan kinerja APH setempat.
“Buka terus tapi kenapa ngak ditangkap-tangkap ya? Ada apa? Apa Sudah Ada?,” beber seorang warga sekitar menyindir keseriusan Polsek Kutalimbaru, Senin (19/8).
Dari seorang sumber menyebut,gelanggang yang diduga telah buka sejak tiga pekan belakangan itu ramai dikunjungi para pemain dari beberapa wilayah seperti dari kabupaten karo, Kota binjai,Medan,dan Kabupaten Deli serdang.
Terkait gelanggang perjudian di Kafe Duku yang berada di Desa Namo Rube Julu, Kecamatan Kutalimbaru, Deliserdang itu, Kapolsek Kutalimbaru AKP Banuara Manurung juga Kanit Reskrim Polsek Kutalimbaru Iptu Ervan Siahaan ketika dikonfirmasi enggan merespon.
Namun hingga berita ini diterbitkan,aktifitas perjudian dadu putar dan tembak ikan di Rube Julu Kutalimbaru masih terus beroperasi.(ahmad)